Detikkasus.com | Jember, Bertempat di Balai Desa Kaliwining Kec Rambipuji Kab Jember pada Senin 23/04/2018 pukul 08.00 Wib dilaksanakan pendistribusian beras sejahtera (Rastra) yang diperuntukkan bagi warga kurang mampu yang telah terdaftar di desa tersebut.
Beras Sejahtera yang dibagikan merupakan bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Jember untuk Desa Kaliwining sebanyak 9.060 Kg per KK menerima 10 Kg sehingga bantuan tersebut diperuntukkan bagi 906 KK kurang mampu yang sudah terdaftar.
Babinsa Kaliwining Kopka Hariyanto saat dikonfirmasi disela-sela kegiatan tersebut menyatakan bahwa keberadaannya adalah untuk mendampingi pembagian berasi bantuan sosial ini agar tidak terjadi kesalahan penyaluran sehingga memicu adanya keributan dimasyarakat.
Danramil 0824/13 Rambipuji Kapten Inf Endro Bawono saat dikonfirmasi membenarkan adanya kegiatan Babinsanya tersebut, hal itu merupakan bagian dari tugasnya dalam membantu memperlancar dan mengamankan bantuan yang disalurkan diwilayahnya.
Demikian halnya Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar saat dikonfirmasi diruang kerjanya yang menyatakan bahwa bantuan tersebut diperuntukkan bagi masyarakat yang kurang mampu sehingga harus benar-benar sampai pada yang berhak menerima dalam keadaan aman.
Sedangkan keberadaan Babinsa disamping memiliki tugas pembinaan teritorial juga memiliki tugas membantu Kepala Desa dan masyarakat di desa binaannya manakala ada kegiatan-kegiatan seperti itu mengawal penyaluran bantuan beras sehingga keamanan dan kondusifitasnya selalu terpelihara, dalam menunjang keamanan dan kodusifitas wilayah Kabupoaten Jember. (sis24)