1050 Personil Polri Siap Amankan Pilgub Jatim di Wilayah Kabupaten Sidoarjo

 

Detikkasus.com | Polresta Sidoarjo menyatakan kesiapannya mengamankan dan mengawal pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim 2018) yang sudah semakin dekat, yakni pelaksanaannya pada 27 Juni 2018.

Pernyataan ini disampaikan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji, saat melakukan pengecekan kesiapan KPUD Kabupaten Sidoarjo, Rabu (20/6/2018) di Kantor KPUD Sidoarjo Jalan Cemengkalang Sidoarjo.

Baca Juga:  Armada Hibur Puncak Acara HUT Nojorono, Polres Kudus Terjunkan 70 Personil

“Hari ini kami memastikan kesiapan logistik Pilgub Jatim di KPUD Kabupaten Sidoarjo. Dan hasilnya semua sudah siap. Dari pihak pengamanan, Polresta Sidoarjo menyatakan siap untuk mengamankan dan mengawal proses Pilgub 2018 nanti,” tegas Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji.

Baca Juga:  Pesta Durian Minggu 11 Februari 2018 di Lapangan Wonosalam Berlangsung Meriah.

Ia menjelaskan, jika ada sejumlah 2887 TPS di wilayah Kabupaten Sidoarjo yang siap diamankan dan dikawal Polresta Sidoarjo. “Ada sebanyak 1050 personil Polri yang kita siapkan untuk pengamanan dan pengawalan. Untuk pergeseran pasukan akan kami lakukan pada 25 Juni 2018, intinya kami siap turut mensukseskan pelaksanaan Pilkada serentak di wilayah kami,” imbuh Kapolresta Sidoarjo.

Baca Juga:  2. KARYA BHAKTI MERUPAKAN KEMANUNGGALAN TNI DENGAN RAKYAT.

Sementara Kepala Divisi Partisipasi Masyarakat KPUD Kabupaten Sidoarjo M. Iskak, mengatakan turut menyatakan kesiapan dan berterima kasih kepada Polresta Sidoarjo, yang terus berkordinasi terkait pengamanan dan pengawalan pelaksanaan Pilkada (Pilgub Jatim 2018) di wilayah Kabupaten Sidoarjo.(Rino Tutuko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *