1.625 Non PNS di Tuban Dijanjikan Gaji Naik 40-50 Persen Oleh Bupati.

Sabtu, 13 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Indonesia – Provinsi Jatim – Kabupaten Tuban, 2019.
Bupati Tuban, H. Fathul Huda menyatakan bahwa gaji non PNS di lingkungan Pemkab Tuban akan mengalami kenaikan 40-50 persen, Jumat (12/04/2019). Hal tersebut diungkapkan Bupati saat memberikan pembinaan pegawai non PNS di Pendopo Kridho Manunggal Tuban kepada 1625 non PNS. Turur hadir pada kegiatan ini Sekretaris Daerah; Pimpinan OPD dan Camat di Kabupaten Tuban.

Baca Juga:  Beri Rasa Nyaman 'Bumil' ditengah Pandemi, Ini Upaya Salah Satu Bidan di Tuban

Lebih lanjut, kenaikan gaji non PNS tersebut kemungkinan akan direalisasikan pada PAPBD tahun 2019. Selain itu, besaran gaji non PNS secara bertahap akan terus dinaikkan hingga setara dengan Upah Minimum Regional (UMR) Kabupaten Tuban atau sekitar Rp 2,3 juta. “Non PNS juga akan mendapat Tunjangan Penambahan Penghasilan (TPP) seperti halnya PNS,” ungkap Bupati.

Bupati Huda menerangkan besaran jumlah TPP yang diterima akan sesuai dengan kompetensi, disiplin, dan loyalitas kepada pimpinan. Tidak hanya itu, pegawai non PNS juga akan mendapatkan orientasi dan Diklat. Bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan, Pemkab Tuban berupaya agar nantinya pegawai non PNS Kabupaten Tuban mendapatkan jaminan hari tua.
Dengan berbagai hal tersebut, Bupati Huda berharap para pegawai non PNS kabupaten Tuban dapat bekerja dengan lebih maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, senantiasa bersyukur dan mengembangkan sifat ikhlas.

Baca Juga:  Closing ceremony Porprov VI 2019, Khofifah Rekom Venue-Venue di Tuban Kepada Menpora

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tuban, Drs. M. Nur Hasan, M.Si, menerangkan bahwa kegiatan Pembinaan Kepegawaian bahi Non PNS di Lingkungan Pemkab Tuban ini baru pertama kali dilakukan. Tujuannya untuk memberikan perhatian sekaligus memotivasi pegawai untuk meningkatkan kemampuan pegawai.

Baca Juga:  Presiden RI : Jadikan HUT TNI Untuk Sinergi Membangun Negeri

(Mam/MCT)

Berita Terkait

Nurul Alfida Fakultas Hukum UBB Angkat Bicara Soal Pengamen Di Jalanan
“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia
Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau
SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”
Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 12:25 WIB

Nurul Alfida Fakultas Hukum UBB Angkat Bicara Soal Pengamen Di Jalanan

Minggu, 17 November 2024 - 11:57 WIB

“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia

Minggu, 17 November 2024 - 11:09 WIB

Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Minggu, 17 November 2024 - 00:38 WIB

Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.

Berita Terbaru